Para Tokoh Agama Desa Ciater Subang Dukung Penuh Inisiatif Kampung Bebas Narkoba

    Para Tokoh Agama Desa Ciater Subang Dukung Penuh Inisiatif Kampung Bebas Narkoba
    Para Tokoh Agama Desa Ciater Subang Dukung Penuh Inisiatif Kampung Bebas Narkoba


    Subang - Para tokoh agama di wilayah Desa Ciater, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, memberikan dukungan sepenuhnya terhadap inisiatif Kampung Bebas Narkoba (KBN) di daerah mereka.

    Arif dan Koswara Irawadi, tokoh masyarakat Desa Ciater, menyambut baik langkah Polres Subang dan Pemerintah Kabupaten Subang yang menjadikan Desa Ciater sebagai Kampung Bebas Narkoba.

    "Ini adalah salah satu upaya untuk memerangi narkoba. Oleh karena itu, kita patut memberikan apresiasi dan dukungan terhadap langkah pencanangan kampung bebas narkoba ini, " ujar Koswara pada Rabu, 15 September 2023.

    Koswara menekankan pentingnya peran aktif dari berbagai kalangan dalam menjalankan fungsi pengawasan agar masyarakat tidak terjebak, mengingat kasus peredaran narkoba meresahkan masyarakat.

    "Kami selaku tokoh masyarakat sangat bersyukur karena desa kami terpilih sebagai salah satu desa yang memiliki program dari Polres, khususnya Satuan Reserse Narkoba Polres Subang. Program KBN ini sangat berdampak positif bagi masyarakat kami, khususnya pemuda dan pemudi. Dengan adanya KBN di Desa Ciater, kami berharap bisa menjadi salah satu bentuk perlawanan atas peredaran narkoba, yang sangat merusak generasi bangsa, terutama generasi muda. Narkoba bisa merusak akal sehat, mental, dan pikiran, " ungkap Koswara.

    Sementara itu, tokoh masyarakat lainnya, Arif, mengungkapkan bahwa dirinya sebagai tokoh masyarakat Desa Ciater akan terus bekerja sama dengan tim Satgas KBN dalam membantu mensosialisasikan bahaya narkoba kepada masyarakat.

    “Peran aktif kami sebagai tokoh masyarakat akan membantu tim Satgas KBN dalam mensosialisasikan dan memberikan edukasi kepada masyarakat tentang bahaya narkoba, " tambahnya. Dukungan penuh dari para tokoh agama diharapkan dapat memperkuat upaya pemberantasan narkoba di Desa Ciater dan memberikan kesadaran yang lebih tinggi kepada masyarakat akan bahaya narkoba.

    Subang

    Subang

    Artikel Sebelumnya

    Para Tokoh Agama di Desa Ciater, Subang...

    Artikel Berikutnya

    Para Tokoh Agama di Desa Ciater, Subang,...

    Komentar

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kasad Hadiri Indonesia Open Military Style Drum Corps Competition Panglima TNI Cup 2024
    Subang Aman dari Pungli, Tim Saber Pungli Awasi Beberapa titik parkir disubang !
    Jaga Kesucian Bulan Ramadhan, Kapolsek Sagalaherang memerintahkan anggota Polsek Sagalaherang rutin  Patroli  sore hari di jalan baru Serangpanjang - Cipeundeuy.
    Kapolres Subang Dampingi Pj. Bupati Ikuti Rapat Koordinasi Persiapan Angkutan Lebaran Secara Daring
    Satgas Kampung Bebas Narkoba Ciater Terus Sosialisasi Pencegahan Narkoba
    Kapolres Subang Cek Kendaraan dan Kesehatan Supir Bus di Rest Area 102-A Tol Cipali
    H-7 Jelang Pemilu, Bupati, Kapolres, Beserta Jajaran Forkopimda Gelar Apel Besar di Lapang Alun Alun Subang
    Operasi Mantap Brata Lodaya, Kapolres Subang Bareng Dandim Lakukan Pengecekan ke Sejumlah PPS
    Subang Aman dari Pungli, Tim Saber Pungli Awasi Beberapa titik parkir disubang !
    Jaga Kesucian Bulan Ramadhan, Kapolsek Sagalaherang memerintahkan anggota Polsek Sagalaherang rutin  Patroli  sore hari di jalan baru Serangpanjang - Cipeundeuy.
    Kapolres Subang Dampingi Pj. Bupati Ikuti Rapat Koordinasi Persiapan Angkutan Lebaran Secara Daring
    Satuan Reserse Narkoba (Satreskoba) Polres Subang, Polda Jawa Barat meringkus tiga pengedar narkoba di wilayah Kabupaten Subang. 
    Demi kelancaran Pengamanan Pelaksanaan Pemilu 2024, Kapolres Subang Laksanakan Apel Gelar pengecekan Personel Pam TPS
    Keluarga Benteng Utama Pencegahan Narkoba, Satgas KBN Ciater Sosialisasikan Bahaya Narkoba Kepada Orangtua Siswa Madrasah Diniyah At-Ta’alim
    Satgas Kampung Bebas Narkoba Ciater Sosialisasikan Bahaya Narkoba di Seluruh Pos Kamling
    Kapolsek Pamanukan Bareng Pemdes Mulyasari Bagikan Sembako Kepada Warga Terdampak Banjir

    Tags