Subang, - Sebanyak puluhan mahasiswa dari Politeknik Kesehatan (Poltekkes) Kemenkes Tasikmalaya melakukan kunjungan edukatif ke Kampung Bebas Narkoba (KBN) di Desa Ciater, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang. Desa Ciater telah dijadikan sebagai contoh atau percontohan untuk program Kampung Bebas Narkoba yang digagas oleh Satuan Reserse Narkoba Polres Subang, Polda Jawa Barat.
Ketua Kampung Bebas Narkoba, Iwan Setiawan, bersama Kepala Desa Ciater, Iwan Setiawan, dan Satgas Kampung Bebas Narkoba, Atik Suhar, menyambut baik kunjungan mahasiswa Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya di Aula Sangkuriang, Desa Ciater, Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang.
Menurut keterangan Ketua Kampung Bebas Narkoba, Iwan Setiawan, sekitar 60 mahasiswa dari Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya mengunjungi Posko Kampung Bebas Narkoba. Mereka diberikan pengenalan tentang program Kampung Bebas Narkoba yang telah diinisiasi oleh Satuan Reserse Narkoba Polres Subang Polda Jawa Barat.
Iwan Setiawan menjelaskan bahwa pendirian Kampung Bebas Narkoba ini melibatkan kerjasama antara Satuan Reserse Narkoba Polres Subang Polda Jawa Barat, Pemerintah Kabupaten Subang, Pemerintah Kecamatan Ciater, Pemerintah Desa Ciater, dan komunitas setempat.
"Kami ingin memberikan pemahaman kepada mahasiswa bahwa Desa Ciater adalah percontohan Kampung Bebas Narkoba, " ucap Iwan, pada Sabtu, 16 September 2023.
Selain membahas tentang Kampung Bebas Narkoba, Iwan menambahkan bahwa Satgas juga memberikan sosialisasi mengenai Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) kepada para mahasiswa.
"Satgas Kampung Bebas Narkoba memberikan sosialisasi P4GN kepada mahasiswa agar mereka memahami bahaya penyalahgunaan narkoba, baik bagi kesehatan pribadi maupun masa depan mereka, " tambahnya. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran mahasiswa akan bahaya penyalahgunaan narkoba dan mendorong peran aktif mereka dalam mencegah penyalahgunaan narkoba di lingkungan sekitar mereka.